foto Meunasah dayah leubue
pamplet selamat datang ketika memasuki desa dayah leubue
foto kantor keuchiek dayah leubue
salah satu foto sawah warga desa dayah leubue
pohon Belinjo merupakan salah satu sumber penghasilan warga desa dayah leubue
Dayah Leubue adalah sebuah gampong yang berada dikemukiman Ulim Baroh terletak sebelah Utara ibu kota Kecamatan Ulim. Dayah Leubue adalah sebuah gampong yang sudah berdiri dengan sendirinya, nama Dayah Leubue dulunya diambil dari nama Balai Pengajian yang banyak ditumbuhi talas disekitar Balai Pengajian tersebut (Bak Leubue), makanya orang-orang dulu menamakan Dayah Leubue. Dengan adanya pertambahan penduduk dari tahun ke tahun mulai meningkat, sehingga Pengaturan Pelaksanaan Kegiatan Gampong mulai sulit. Pada tahun 1964 masa Pemerintahan Keuchik Amad mengadakan musyawarah dengan Masyarakat untuk membagi Gampong Dayah Leubue menjadi 2 (dua) dusun, yaitu:
- Dusun Dayah Barat (Dusun Panglima Muda)
- Dusun Dayah Timur (Hakim Sulaiman).
Sampai saat ini Gampong Dayah Leubue telah memiliki jumlah penduduk 769 jiwa dan 209 KK. Berdasarkan penelusuran yang mengacu pada nara sumber yang bisa dipercaya diperoleh sejarah pemerintahan Gampong Dayah Leubue sebagai berikut: pelaksanaan skala Gampong yang sudah dilakukan baik yang berasal dari sumber Dana Anggaran Pendapatan Belanja Gampong atau dari swadaya masyarakat termasuk gotong royong, dan juga sumber dana dari bantuan pemerintah maupun bantuan lain.